Penandatanganan Memorandum of Understanding (MOU) UPT Museum Negeri Mpu Tantular dengan SMP Negeri 6 Sidoarjo

Sidoarjo – UPT Museum Negeri Mpu Tantular menandatangani  Memorandum of Understanding  dengan SMP Negeri 6 Sidoarjo. Kerjasamanya yang disepakati terkait dengan pembinaan dan kemudahan menjadikan museum sebagai sarana pendukung pembelajaran

Penandatanganan naskah Kerjasama dilakukan langsung Plt Kepala UPT Museum Negeri Mpu Tantular, Dwi Supranto S.S., M.M dan Kepala Sekolah SMP Negeri 6 Sidoarjo, Lilik Sulistyowati, S.Pd., M.Pd, bertempat di Ruang Von Faber Museum Mpu Tantular.

Kerjasama ini bertujuan untuk mengembangkan potensi dan karakter siswa, demi mewujudkan profil pelajar Pancasila. hal ini sebagai bagian dari SMP Negeri 6 Sidoarjo, sebagai salah satu Sekolah Penggerak, yang mengimplementasikan pembelajaran Berbasis Proyek,sesuai dengan kaidah Merdeka Belajar. Selain itu melalui kerja sama ini, menekankan Kembali peran museum sebagai sarana belajar bagi siswa, mahasiswa, peneliti hingga masyarakat umum.

.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *